Tentang すかSUKI

LATAR BELAKANG KEGIATAN SAAT INI

Rendahnya tingkat kelahiran di Jepang menyebabkan Jepang sangat membutuhkan uluran tangan dari negara asing, serta jumlah orang asing dengan tujuan untuk berwisata, bekerja, ataupun belajar kian hari kian meningkat.

Peringkat jumlah pembelajar Bahasa Jepang nomor 2 di dunia adalah Indonesia, sehingga tidak heran banyak orang yang ingin pergi ke Jepang. Namun informasi yang disampaikan di Indonesia tidak bisa dibilang mencukupi. Bagi orang yang sama sekali tidak menguasai bahasa Jepang seolah memiliki ruang gerak yang terbatas dan hanya sedikit orang Jepang yang bisa berkomunikasi dalam bahasa Inggris. Bahkan dengan kondisi yang seperti itu sekalipun, dukungan dari pemerintah lokal masih belum memadai. Oleh karena itu, untuk memenuhi kehidupan di Jepang dengan nyaman, kami melakukan kegiatan untuk mensupport kedua negara.

VISI

Support Anda Belajar dan Kerja di Jepang!

MISI

Untuk bisa mewujudkan visi kami dalam rangka mensupport orang Indonesia yang tertarik untuk bekerja ataupun belajar di Jepang, berikut ini adalah beberapa cara yang kami tempuh:

  1. Menyediakan berbagai informasi tentang Jepang melalui website.
  2. Mempublikasikan Koran すかSUKI.
  3. Menjadi media partner untuk berbagai macam event.
  4. Gathering di Jepang untuk sesama orang Indonesia.

ASAL USUL すかSUKI

1. Apa itu すかSUKI?

Awalnya tujuan dibuatnya website ini adalah untuk memperkenalkan informasi-informasi seputar tempat, dan hal-hal menarik lainnya di Indonesia. Melalui website ini kami ingin orang Jepang menjadi tertarik dan suka pada Indonesia, (dalam bahasa Indonesia, “好き”(read: Suki) berarti “suka”).

Namun seiring dengan berjalannya kegiatan kami, informasi mengenai Jepang pun dirasa belum mencukupi, oleh karena itu website ini pun kami perbaharui menjadi website yang memperkenalkan informasi seputar Jepang. (Baca lebih detailnya di Latar Belakang kegiatan saat ini, di bawah ini)

Kami berencana membuat website baru untuk menyediakan informasi tentang Indonesia termasuk artikel-artikel sebelumnya yang pernah kami muat.

Untuk website tentang Indonesia kami akan meminta bantuan orang Jepang untuk membuatnya.

2 .すか dan SUKI

Kedua kata ini berbeda, namun memiliki bunyi yang mirip dan arti yang sama. Selain itu, kata ini mudah diucapkan baik oleh orang Jepang maupun orang Indonesia.

3. Kenapa すか ditulis dengan huruf hiragana dan SUKI ditulis dengan huruf alfabet?

Penulisan huruf sengaja ditukar dengan maksud menunjukkan adanya pertukaran budaya antara Indonesia dan Jepang, serta agar mendekatkan hubungan antara Indonesia dan Jepang.

PENGENALAN MASKOT

Icon/Character kami melambangkan dua hewan khas negara masing-masing (Indonesia-Jepang) yang masih satu jenis namun berbeda species. diceritakan 2 karakter tersebut hidup bersama dan bersahabat sangat baik, Seperti tujuan projek ini yaitu menjalin hubungan baik antar individu negara (Indonesia-Jepang).

Orang utan yang merupakan hewan khas Indonesia dan Japanese Macaques / ニホンザル (Baca: Nihon zaru) yang merupakan hewan khas Jepang. Artinya adalah hubungan erat antara 2 negara yaitu Indonesia-Jepang yang di lambangkan dengan 2 karakter primata yang hidup bersama dan  bersahabat.

すか adalah seekor Japanese Macaques / ニホンザル(Baca: Nihon zaru) jantan dan Suki adalah Orang Utan betina. Melambangkan dimana tidak ada diskriminasi gender dalam project ini.