Shodoshima Masih Penuh Pesona

Pada artikel sebelumnya, すかSUKI telah memperkenalkan tentang keindahan alam Shodoshima. Menyampaikan berbagai pesona keindahan pulau dengan laut dan pegunungannya. Selanjutnya, artikel kali ini すかSUKI ingin menyampaikan tentang makanan yang lezat dan pengalaman yang menyenangkan ketika tamasya di Shodoshima. Banyak tempat yang bisa dinikmati oleh orang dewasa dan anak kecil.

3 hal Terkenal di Shodoshima

Berbicara tentang Shodoshima pastinya Shoyu ( kecap asin Jepang , Olive ( Buah Zaitun ) dan Soumen ( Mie tipis Jepang )! Selama perjalanan di sana baik itu menikmati tempat wisata, makan –makan, atau berbelanja kita akan menjumpai tiga hal tersebut. Selama tamasya di sana, silakan mencicipi makanan populer Shodoshima tersebut ya. Baiklah, ini adalah masing-masing laporan hal tersebut!

Shoyu

Pulau Shodoshima adalah pulau yang terkenal membuat kecap asin (shoyu),ada pabrik shoyu zaman dahulu yang masih berjejer. Museum Shoyu Markin adalah museum yang dibangun dengan memperbarui pabrik yang dulu dibangun di era Taisho. Kita bisa belajar tentang pembuatan shoyu secara tradisional di sini.

Setelah melihat-lihat museum kita bisa menikmati es krim Shoyu. Benar-benar mirip rasa shoyu, Enak lho!

Museum Shoyu Markin
Alamat : Noumakabuto 1850 Shodoshima cho Shozu Gun Prefektur Kagawa
Kode Pos : 761-4421
Telepon : 0879-82-0047
Jam buka : 09.00~16.00
URL : http://moritakk.com/en/
Tarif masuk : Dewasa 210 yen、Anak-anak 100 yen

https://www.google.com/maps/embed?pb=!1m18!1m12!1m3!1d3289.415766395945!2d134.31704061547842!3d34.46697560320702!2m3!1f0!2f0!3f0!3m2!1i1024!2i768!4f13.1!3m3!1m2!1s0x355478cbe1abb7c1%3A0x8e743a2f911a67bb!2z44Oe44Or44Kt44Oz6Yak5rK56KiY5b-16aSo!5e0!3m2!1sja!2sjp!4v1543380320444

Karena banyak aneka shoyu memilih oleh-oleh pun menjadi menyenangkan lho! Produksi olahan shoyu seperti tsukudani dan makanan ringan lainnya juga enak. Foto ini adalah Age Senbei ( kerupuk ) yang pas di makan ketika perut kelaparan.

Olive/ Buah Zaitun

Musim gugur adalah musim panen buah zaitun. Apakah kamu dapat melihat bahwa banyak buah tumbuh ketika melihat pohon zaitun dari dekat?

Satu-satunya buah zaitun yang hanya dapat dibeli saat ini adalah ” acar buah zaitun”. Ini adalah asinan buah yang segar, tetapi kami mendengar bahwa penduduk setempat hanya bisa memakannya sekarang, jadi kami membelinya.

Pertama kali memakannya, Sungguh terkesan! Rasanya berbeda sekali dengan buah zaitun yang sudah diawetkan dalam kaleng. Ketika memakannya terasa buah zaitun yang menyebar di mulut. Ini sangat enak. Selain itu, ada juga makanan dan kosmetik olahan dari buah zaitun yang dijual sebagai oleh-oleh.

Soumen / Mie tipis

Soumen juga terkenal untuk dijadikan oleh-oleh. Soumennya halus dan enak lho. Jika musim panas enaknya soumen yang dingin, tapi untuk musim ini すかSUKI merekomendasikan soumen yang hangat. Foto sebelah kiri adalah soumen yang hangat atau disebut Nyuumen. Kami menikmatinya ketika makan siang.

Pengadaaan Fasilitas Wisata yang Menyenangkan

Kami merekomendasikan pulau Shodoshima untuk orang yang suka berlibur juga. Pada kesempatan kali ini kami akan memperkenalkan dua tempat wisata yang sebenarnya banyak terdapat disana.

Kebun Binatang Alami Choushikei, Negara Monyet

Di perjalanan kami melihat Negara Monyet kemudian kami singgah. Ketika masuk ke dalam benar-benar banyak monyet di sana. Karena sedang musim percintaan, banyak orang menepi karena monyet-monyet terlihat sedang bertengkar, sedikit takut tetapi menarik. Dengan membayar 100 yen kita bisa mendapatkan pengalaman memberi makan monyet.

Kebun Binatang Alami Choushikei, Negara Monyet
Alamat : Hitoyama Kaerugo 3387-10 Tonosho cho Shozu Gun Prefektur Kagawa
Kode Pos : 761-4151
Telepon : 0879-62-0768
Jam Buka : 08.10~17:00
URL : http://www.osaru-no-kuni.sakura.ne.jp
Tarif Masuk : Dewasa 380 yen、Anak-anak 190 yen

https://www.google.com/maps/embed?pb=!1m18!1m12!1m3!1d1643.7322223259507!2d134.24214790823072!3d34.51645925516376!2m3!1f0!2f0!3f0!3m2!1i1024!2i768!4f13.1!3m3!1m2!1s0x35547778d545d381%3A0x8914d5c503511fe6!2z6Yqa5a2Q5riTIOiHqueEtuWLleeJqeWckiDjgYrnjL_jga7lm70!5e0!3m2!1sja!2sjp!4v1543380286107

Desa Film 24 Mata

Shodoshima telah merekonstruksi lokasi film panggung “24 Mata” menjadi taman tematik. Pemandangan kota dan sekolah yang menjadi nostalgia dibuat kembali.

Desa Film 24 Mata
Alamat : Tanourakabuto 931 Shodoshima cho Shozu Gun Prefektur Kagawa
Kode Pos : 761-4424
Telepon : 0879-82-2455
Jam Buka : 09.00~17.00
URL : http://www.24hitomi.or.jp/en/
Tarif Masuk : Dewasa 750 yen、Anak-anak 350 yen

https://www.google.com/maps/embed?pb=!1m14!1m8!1m3!1d13160.993702858666!2d134.285433!3d34.4458412!3m2!1i1024!2i768!4f13.1!3m3!1m2!1s0x0%3A0x7a6ed23f893cc5a!2z5bCP6LGG5bO2IOS6jOWNgeWbm-OBruees-aYoOeUu-adkQ!5e0!3m2!1sja!2sjp!4v1547700483414

Tamasya di Pulau Shodoshima yang Penuh Pesona adalah yang Terbaik!

Berpikir supaya bisa sekali saja pergi ke Pulau Shodoshima. Ketika benar pergi, terkesan oleh pemandangannya yang cantik dari yang dibayangkan. Terlebih lagi,banyak tempat wisata yang menyenangkan. Tur dua hari satu malam ini sepertinya tidak cukup untuk menikmati pesona Pulau Shodoshima ini. Kami jadi ingin mengunjungi ketika musim yang lainnya. Kemping ketika musim panas pastinya menyenangkan ya.

Kalian juga mari coba berkunjung ke Pulau Shodoshima ini, Pasti menjadi sebuah perjalanan yang mengasyikan lho.