- Ke Daerah Tempat Budaya Jepang Berkumpul, “Kyoto”
- Tanjakan Menuju Kiyomizu “Ninenzaka”
- Makan “Ochazuke” dan “Oshinko”di Kedai “Akoya” Sepuasnya
- Begitu Melewati Tanjakan, di sanalah “Panggung Kiyomizu” Berada
- Istirahat Sejenak Sambil Menikmati Kudapan Manis di“Umezono”Saat Kembali Menuruni Lereng
- Menikmati Budaya Jepang di Kiyomizu
Ke Daerah Tempat Budaya Jepang Berkumpul, “Kyoto”
Kyoto pada zaman dahulu ada sebuah ibukota, di sana terdapat banyak warisan budaya dunia yang dibangun pada masa tersebut. Bukan hanya warisan budaya saja, melainkan tata kotanya pun tertata dengan ciri khas Jepang yang kental. Kota dengan banyaknya orang yang memakai baju kimono dan banyaknya kedai dengan makanannya yang enak adalah Kyoto.
Letak Kyoto yang berada di pusat Jepang menjadikannya sebagai tempat yang mudah diakses dengan Shinkansen maupun pesawat.
Kali ini kami akan memperkenalkan Kyoto di sekitar Kiyomizu dengan santai dimana di sana kalian bisa merasakan budaya Jepang. Dan tidak salah lagi bisa makan sampai puas.
Stasiun terdekat Kiyomizu: Hankyu (Private railway daerah Kansai) Stasiun Kawaramachi
Akses: dari Bandara Internasional Kansai kira-kira 2 jam (terdapat rute kereta api dan bus, ongkos pulang pergi 2000 Yen.
Akses: Shinkansen, dari stasiun Kyoto menggunakan bus kota sekitar 20 menit (169 Yen)
Tanjakan Menuju Kiyomizu “Ninenzaka”
Di tengah perjalanan dari Kawaramachi sampai kuil Kiyomizu, yaitu suatu tanjakan bernama “Ninenzaka” kalian akan menjumpai “Akoya Chaya” suatu kedai teh “Akoya”. Di pintu masuknya tergantung sebuah “Noren”, gorden kain khas Jepang. Tapi sebelum kalian memasuki kedainya, cobalah tengok ke belakang kalian. Kalian bisa melihat pemandangan tanjakan “Ninenzaka” yang telah kalian lalui.
Ninenzaka
Hankyu, dari Stasiun Kawaramachi jalan kaki sekitar 20 menit
Prefektur Kyoto, Kyoto, Higashiyama Ward, Masuyacho, Kiyomizu 2 Chome, kode pos 605-0826
URL : http://www.2nenzaka.ne.jp/EN/
Makan “Ochazuke” dan “Oshinko”di Kedai “Akoya” Sepuasnya
Di dalam kedai, banyak berjajar “Oshinko” dalam berbagai macam warna. Di tempat makan ini, kalian bisa menikmati “Ochazuke” (makanan Jepang atau cara makan yang dituangi teh) dan “Oshinko”(sayuran acar) sepuasnya. Ada 20 jenis lebih Oshinko yang bisa kalian nikmati sesuka kalian, dan kalian juga bisa memilih dengan bebas jenis nasi dan jenis tehnya. Nasinya ada 3 macam yang bisa kalian pilih, yaitu nasi putih, beras “Juurokkokumai” (jenis beras putih dengan kadar gula yang sedikit dan tinggi serat, bertekstur kenyal seperti ketan juga memiliki wangi gandum yang khas) dan bubur. Sedangkan untuk tehnya ada dua jenis yaitu teh Houji, dan teh Sencha.
Setiap musimnya jenis Oshinko bisa berbeda-beda sehingga mungkin kalian akan menemukan jenis Oshinko yang langka, dan bisa membuat Ochazuke sesuai selera merupakan daya tarik tempat ini. Karena tidak ada batasan waktu, jadi tidak sadar makan lagi dan lagi. Kalau menjelang makan siang pada hari sabtu dan minggu, di depan kedai penuh dengan orang yang mengantri. Sayangnya kedai ini tidak melayani reservasi, jadi kami menyarankan kalian untuk datang lewat jam makan siang.
Akoyachaya
Alamat: Preferktur Kyoto, Kyoto, Higashiyama Ward, Kiyomizu 3 Chome, 343
Hari libur: Tanpa hari libur sepanjang tahun
Jam operasional: 11:00~17:00 (Resepsionis dibuka pukul 10:00, ditutup pukul 16:00)
Perkiraan harga: 1450 Yen/orang dewasa, anak-anak sampai kelas 3 SD 700 Yen/orang
URL : http://www.kashogama.com/akoya/
Begitu Melewati Tanjakan, di sanalah “Panggung Kiyomizu” Berada
Begitu kalian mendaki tanjakan yang terhubung dengan kedai-kedai, kalian akan sampai di sebuah panggung Kiyomizu. Makanan yang dimakan tadi bisa-bisa terbakar lagi ya kalau harus melewati tanjakan. Kiyomizu berada di atas bukit, sehingga sangat kaya akan keindahan alamnya dan warna dedaunan yang akan berubah seiring pergantian empat musim, sehingga menimbulkan suasana yang berbeda. Di gambar yang kalian lihat adalah saat dedaunan berganti warna di menara Koyasu.
Dari kuil Kiyomizu, kalian bisa melihat pemandangan kota Kyoto. Walaupun waktunya terbatas, di malam hari terdapat lampu penerangan, sehingga kalian bisa melihat Kuil Kiyomizu yang menakjubkan yang sama sekali berbeda dengan di siang hari. Karena udara di malam hari sangat dingin, jangan lupa persiapkan perlengkapan yang memadai ya.
Kuil Kiyomizu
Alamat: Prefektur Kyoto, Kyoto, Higashiyama, Kiyomizu 1 chome 294, kode pos 605-0862
Biaya masuk: 300 Yen
Akses: Dari Ninenzaka jalan kaki 10 menit.
URL : https://www.kiyomizudera.or.jp/en/
Istirahat Sejenak Sambil Menikmati Kudapan Manis di“Umezono”Saat Kembali Menuruni Lereng
Umezono, tempat paling nyaman untuk istirahat sejenak memenuhi perut yang lapar saat kembali dari Kuil Kiyomizu ke Ninenzaka. Umezono iniberada di jalan yang sama dengan kedai teh “Akoya”. Kedai ini terkenal dengan “Mitarashi Dango”nya. Cobalah makanan ini bersama dengan macha. Kalian juga bisa minta untuk dibungkus sehingga bisa kalian nikmati juga di penginapan.
Umezono Kedai Kiyomizu
Umezono Kedai Kiyomizu
Alamat: Prefektur Kyoto, Kyoto, Higashiyama, Kiyomizu 3 Chome, 339-1, kode pos 605-0862
Jam operasional: Mulai tahun depan ada perubahan jam operasional
(31 Maret 2019) 11:30~19:00 (LO18:30)
(1 April 2019) 11:00~18:30 (LO18:00)
Hari libur: Tidak ada
Perkiraan biaya: 1000 Yen
URL : http://umezono-kyoto.com/
Menikmati Budaya Jepang di Kiyomizu
Di sekitar Kuil Kiyomizu, banyak kedai yang tidak bisa diperkenalkan semua. Sebelum menaiki lereng/ jalan menanjak, kalian bisa menyewa kimono, jadi mungkin ini ide bagus untuk jalan-jalan santai mengelilingi Kiyomizu dengan memakai kimono. Tapi hati-hati supaya tidak jatuh di Ninenzaka ya…
Penerjemah : Aririn