Hai, hai! hari kelima ! Tidak terasa hari penting ini datang juga. Hari ini kalian memiliki satu misi yang cukup menantang, yaitu berpidato! Yup, berpidato dengan bahasa di depan orang-orang Jepang itu benar-benar sangat mendebarkan. Tapi hal yang unik adalah, kalian akan melakukan pidato kalian di panti jompo! Wah, buat kalian, ini merupakan salah satu pengalaman yang tidak mengkin bisa terjadi dua kali dalam hidup! Walau sedikit mendebarkan, sejujurnya kalian cukup menanti acara tersebut. Karena ada beberapa tempat yang harus dikunjungi, hari ini kalian memulai petualang lebih cepat!
Setelah keluar dari Stasiun Tobu Nerima, kalian biasa merakan bagaimana perbedaan tempat ini dengan tempat-tempat yang telah kalian kunjungi sebelumnya. Begitu tenang, sejuk, dan tetap dapat terasa begitu hidup. Sebelum melakukan pidato di panti jompo tujuan, kalian juga melihat-lihat di panti jompo lainnya. Saat ini kalian sedang merasakan naik taksi untuk pertama kalinya dijepang, tapi kalian jangan melakukan kesalahan yang barusan kalian lakukan ya. Disini, taksinya begitu hebat, kenapa? Karena tidak seperti Indonesia, di sini pintu taksi buka tutup secara otomatis! Jadi jangan ditutup ya, karena pintunya bisa menutup diri sendiri
Apakah kalian pernah pergi ke panti jompo di Indonesia? Karena begitu kalian melihat gedung panti jompo pertama ini, kalian hanya melihatnya sebagai apartemen biasa di Jepang. Saat didalam kalian diajak keliling-keliling sambil dijelaskan beberapa hal yang ada di dalamnya. Misalnya, seperti pembagian kerja, setiap orang memiliki bagiannya masing-masing. Bagian memasak, bagian administrasi, membereskan kamar, dan sebagainya. Dan beberapa hal unik lainnya, seperti jenis-jenis kursi roda, ada kursi roda yang disediakan untuk orang yang sedikit sulit untuk bergerak, atau ada juga kursi khusus untuk mereka yang benar-benar sulit bergerak. Atau seperti makanan yang telah dihaluskan agar mereka memakannya menjadi lebih mudah. Dan hal yang paling menarik adalah, kebun buah kecil diatas panti jompo ini. Setiap minggu beberapa anak kecil dari TK datang ke panti jompo ini untuk menanamkan buah dan sayur untuk mereka yang tinggal di panti jompo!
Yup, saat ini kalian sedang menuju panti jompo kedua kalian! Walau jalannya sedikit jauh, kalian benar-benar menikmatinya, selain cuaca yang sangat mendukung, udara yang begitu segar dan pemandangan yang indah. Dan kalian kembali dikejutkan dengan panti jompo kedua kali ini, karena tempat ini begitu mewah dan begitu besar! Disini kalian kembali diajak untuk berkeliling dan diberi tahu beberapa hal yang menarik. Di dalam sini, terdapat gym dan salon kecil! Bagi mereka yang ingin tetap sehat dan berolahraga, diizinkan untuk menggunakan gym tersebut, dan bagi mereka yang ingin tetap rambutnya tertata rapi setiap seminggu sekali akan ada orang yang datang dan merapikan rambut mereka.
Setelah mendatangi dua tempat ini, kalian menyadari satu hal yang tidak akan pernah kalian lupakan tentang Jepang, yaitu tentang keadaan Jepang yang sebenarnya saat ini. Bagi kita yang tidak tinggal di Jepang, kita tidak mengetahui secara mendalam tentang Jepang. Hal yang kita ketahui begitu umum, tentang artis, penyanyi mereka, kota para otaku dan gamer akihabara, kota bisnis shinjuku, kota tradisional Kyoto, dan sebagainya. Tapi setelah mendatangi dan mendapatkan ilmu dari panti jompo ini, kalian menyadarinya, bahwa Jepang bukan hanya sekedar negara idol atau anime yang seperti kita kenal, ada begitu banyak hal tentang Jepang yang belum kalian ketahui dan menanti untuk diketahui oleh kita semua. Walau hanya kunjungan sebentar, kalian telah belajar banyak hal disini. Akhirnya walau hari ini belum berakhir kalian telah mempelajari banyak hal lagi tentang Jepang. Sambil merenungkan berbagai macam hal, kalian akhirnya sampai pada panti jompo terakhir kalian.
Saat sampai tempat ini kalian memang sedikit terkejut, tapi bukan dengan alasan yang sama dengan sebelumnya, tetapi karena nuansa mereka begitu berbeda dengan dua panti jompo lainnya. Saat di dua panti jompo lainnya kalian bisa merasakan ketenangan yang menenangkan, tetapi kali ini yang kalian rasakan adalah ketenangan yang menghangatkan. Panti jompo disini terasa begitu hidup, begitu ramai dan begitu menyenangkan. Saat disini yang membuat kalian terkejut adalah kalian melihat papan yang bertuliskan “Selamat Datang”!
Rupanya salah satu pekerja disini dulunya selama 6 tahun pernah tinggal di Indonesia, jadi dia dapat berbahasa Indonesia dengan cukup lancar. Kalian belum lama berada di sini, tapi kalian bisa merasakan begitu banyak kehangatan. Saat kalian merasakan ketegangan karena ingin berpidato, kalian disambut terlebih dahulu oleh semua orang Jepang disana dengan “Selamat Datang” dalam Bahasa Indonesia! Saat kalian memulai dan mengakhiri pidato pun kalian mendapat respon yang begitu menarik dari semua orang.
Melihat orang-orang itu merespon pada tiap kalimatmu, atau di puji karena pidato yang menarik, hal ini membuat kalian merasa bahwa kalian telah menuntaskan misi kalian hari ini dengan memuaskan. Tidak sampai disitu saja, sebelum melakukan perpisahan dengan tempat ini, kalian mendengarkan mereka semua menyanyikan sebuah lagu! Hari ini, benar-benar hari yang begitu spesial bagi kalian semua, bukan hanya sekedar menyelesaikan misi kalian dengan sukses dan belajar hal-hal baru yang penting. Tapi, untuk pertama kalinya kalian bisa merasakan suatu kehormatan yang tidak mungkin bisa kalian lupakan seumur hidup kalian.
Akhirnya setelah selesai dengan acara khusus ini, kalian pergi memakan makanan siang kalian, dan setelah selesai, kalian pun memutuskan untuk menghabisakan waktu sebentar, akhirnya kalian kembali menghampiri Pokemon Center, dan pergi ke game center! Walau tidak melakukan banyak hal disana, rasaanya melihata game center di Jepang membuat kita iri karena terdapat begitu banyak game-game yang sangat menarik!
Dan akhirnya, setelah waktunya tiba kalianpun telah sampai di Tokyo Dome! Benar! Tokyo Dome! Salah satu tempat yang tidak mungkin tidak dikenal oleh orang-orang!
Hari ini, bisa dikatakan sebagai salah satu hari yang benar-benar memutar balik kehidupan kalian, kalian yang seharusnya sudah kembali ke hotel untuk siap-siap untuk besok, secara mendadak memutuskan untuk pergi menonton pertandingan baseball di Tokyo Dome! Benar-benar mengejutkan.
Bagi kalian yang sama sekali tidak mengerti tentang baseball, kalian tidak perlu khawatir! Karena, walau tidak mengerti sama sekalipun, kalian terbawa oleh suasana yang ada di dalam arena tersebut. Sorakan penonton, semangat para pemain, juga para pendukung team. Hati kalian begitu semangat mendukung dan memberikan sorakan kepada para pemain. Hal yang begitu menyentuh hati kalian adalah lagu penyemangat yang dilakukan oleh kedua belah pihak grup sebagai tanda penyemangat dan menghormati lawan satu sama lain. Ada yang menari, ada yang berteriak, dan ada yang memainkan alat musik. Tapi keberuntungan hari ini memang tidak ada habis-habisnya, kenapa? Karena hari ini, adalah hari pertama kalinya kalian melihat baseball, tetapi kalian telah melihat sesuatu yang sangat dinanti-nanti oleh semua orang. Home Run! Dengan mata kepala kalian sendiri, kalian dapat menyaksikan hal tersebut.
Walaupun tidak begitu mendalami baseball, kalian sangat senang setelah selesai menyaksikan pertandingan ini, dan justru membuat kalian untuk mempelajari baseball lebih dalam lagi.
Hari ini begitu banyak kejadian, pembelajaran, dan pengalaman yang menyenangkan. Hanya dalam waktu beberapa saat kalian dapat merasakan begitu banyak emosi. Kalian ingin sekali terus melanjutkan pertualangan yang menyenangkan ini. Tetapi sayang sekali, sebentar lagi pengalaman yang berharga bagi kalian ini akan berakhir. Sambil memikirkan hal itu, hari ini pun kalian beristirahat untuk menyambut esok hari.